Kurikulum

Syarat Kelulusan

Untuk menyelesaikan Program Sarjana di Program Studi Teknik Elektro UMN dan lulusan dengan gelar Sarjana Teknik (S.T.), mahasiswa harus memenuhi beberapa persyaratan berikut:

  1. Telah menyelesaikan jumlah Satuan Kredit Semester (SKS) sejumlah 146 SKS, dimana dalam SKS tersebut telah termasuk SKS mata kuliah wajib dan SKS mata kuliah pilihan yang pada umumnya dapat diselesaikan dalam kurun waktu 8 semester.
  2. Telah menyesaikan 20 Point SKKM kegiatan Non-Akademik/Ekstrakurikuler sesuai dengan aturan UMN yang berlaku.
  3. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sekurang–kurangnya 2,00 dan tidak ada nilai E dan/atau F.
  4. Nilai Agama, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kewarganegaraan, Pancasila minimal C. Nilai D maksimal 2 mata kuliah selain Agama, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Kewarganegaraan, Pancasila, Tugas Akhir, dan mata kuliah yang ditetapkan oleh program studi.
  5. Telah menyelesaikan kerja magang dan lulus ujian kerja magang.
  6. Telah menyelesaikan Skripsi dan lulus ujian Skripsi.
  7. Telah memenuhi persyaratan keuangan dan perpustakaan.

Kurikulum Program Studi Teknik Elektro

Mahasiswa Teknik Elektro UMN akan mempelajari mengenai sistem kendali, robotika industri, mekatronika hingga sistem kendali cerdas selama masa studi di Teknik Elektro UMN. Secara umum, kurikulum Teknik Elektro UMN dapat dijelaskan sebagai berikut.

Tahun 1 : mahasiswa akan mempelajari mengenai pemahaman dasar – dasar keteknikan, matematika rekayasa, dan kalkulus. Selain itu, di tahun pertama ini mahasiswa akan diperkenalkan dengan struktur data dan algoritma.

Tahun 2 : mahasiswa akan mempelajari mengenai dasar – dasar teknik elektro, material elektro, dan dasar sistem kontrol. kemudian , mahasiswa juga akan mulai dikenalkan dengan sistem digital dan pemrograman.

Tahun 3 : mahasiswa akan mempelajari mengenai berbagai jenis sistem seperti sistem tenaga listrik, sistem sistem pengendali digital, sistem pengendali multivariabel dan desain sistem tertanam. Tidak hanya itu, di tahun ketiga ini mahasiswa akan dibekali dengan pengetahuan seputar etika – etika keteknikan.

Tahun 4 : mahasiswa akan mempelajari apa yang menjadi fokus dari program studi Teknik Elektro UMN, yakni sistem kendali, robotika industri, mekatronika, dan technopreneurship untuk mempersiapkan agar mahasiswa dapat menjadi seorang wirausaha di bidang teknologi. Pada tahun ini, mahasiswa akan melakukan kegiatan magang di perusahaan-perusahaan manufaktur hingga startup besar serta menjadi tahun persiapan untuk mengerjakan proyek tugas akhir.

PSTE UMN mengelompokan matakuliah dalam kurikulum menjadi beberapa kelompok mata kuliah yang menjadi fokus utama adalah otomasi industry. Pengelompokan matakuliah sebagai berikut.

Mata KuliahSKS
Fisika Dasar I4
Fisika Dasar II4
Aljabar Linier3
Kalkulus3
Kalkulus Lanjut3
Matematika Rekayasa I3
Matematika Rekayasa II3
Medan Elektromagnetik3
Fisika Material Elektronik3
Metode numerik3
Probabilitas Statistik2

Mata KuliahSKS
Dasar Pemrograman3
Sistem Digital3
Rangkaian Listrik3
Elektronika Dasar3
Sinyal dan Sistem Linier3
Sistem Mikroprosesor3
Pengantar Rekayasa dan Desain2
Sistem Kendali Dasar3
Etika Rekayasa2
Sistem Tenaga Elektrik4
Sistem Komunikasi3
Skripsi6
Magang4

Mata KuliahSKS
Pneumatics & Hydraulics3
Programmable Logic Controller Dasar3
Sistem Kendali Multivariable3
Programmable Logic Control Lanjut3
Sistem Kendali Digital3
Robotika3
Desain Sistem Mekatronika3
Sistem Kendali Cerdas3
Sistem Instrumentasi dan Antarmuka4
MK Pilihan II3

Mata KuliahSKS
Gambar Teknik2
Pemrogaman berorientasi objek3
Arsitektur Organisasi Komputer3
Pengolahan Sinyal Dijital3
Metodologi Penelitian2
Algoritma dan Struktur Data4
Sistem Embeded3
MK Pilihan I3

Mata KuliahSKS
Bahasa Inggris 12
Bahasa Inggris 22
Bahasa Inggris 32
Pancasila2
Bahasa Indonesia2
Agama2
Kewarganegaraan2
Technopreneurship2

Kurikulum Teknik Elektro

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1UM122B. Inggris 12
2IF100Dasar Pemprograman3
3CE121Alajabar Linier3
4CE232Sistem Digital3
5EP102Fisika Dasar 131
6EE111Gambar Teknik 11
7EP101Kalkulus3
Jumlah182

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1UM223B. Inggris 22
2EP201Kalkulus Lanjut3
3EP202Fisika Dasar 231
4IF210Algoritma dan Struktur Data31
5EE201Rangkaian Listrik21
6EE221Metode Numerik3
Jumlah163

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1EP302Medan Elektromagnetik3
2EP301Matematika Rekayasa 13
3EE301Fisika Material Elektronik3
4EE401Elektronika Dasar21
5CE332Arsitektur Organisasi Komputer3
6CE421Sinyal dan Sistem Linier3
7UM162Pancasilla2
Jumlah191

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1CE432Sistem Mikroprosesor21
2UM142B. Indonesia2
3EE281Pengantar Rekayasa dan Desain2
4CE311Probabilitas Statistik2
5IF431Pemrograman Berorientasi Objek21
6EP401Matematika Rekayasa 23
7EE421Sistem Kendali Dasar3
8UM152Agama2
Jumlah182

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1EE611Pneumatics dan Hydraulics31
2EE581Etika Rekayasa2
3CE521Pengolahan Sinyal Dijital3
4EE701Sistem Instrumentasi dan Antarmuka3
5EE531Programmable Logic Controller Dasar21
6UM163Kewarganegaraan2
7EE631Sistem Kendali Multivariable3
Jumlah182

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1CE621Sistem Komunikasi3
2EE521Sistem Kendali Dijital3
3CE631Sistem Embeded21
4EE681Metodologi Penelitian2
5EE631Programmable Logic Controller Lanjut3
6UM321B. Inggris 32
7MK Pilihan 13
Jumlah181

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1EE734Robotika3
2EE641Sistem Tenaga Listrik31
3EE711Desain Sistem Mekatronik2
4EM604Technopreneurship2
5EE722Sistem Kendali Cerdas3
6MK Pilihan 22
Jumlah171

NoKodeMata KuliahSKS TeoriSKS Praktek
1EE991Skripsi6
2EE791Magang4
Jumlah10

SemesterKodeMata KuliahBobot SKS
6EE533Elektronika Lanjut3
6EE511Desain Mesin3
6EE732Sistem Manufaktur Fleksibel3
7EE723Sistem Kendali Adatif3
7CE731Komputasi Bergerak Pervasive3
7EE702Otomasi Industri3
7EE721Optimasi Convex3
7CE531Perancangan Sistem Digital3

Department Of Electrical Engineering

Fakultas Teknik & Informatika
Universitas Multimedia Nusantara
Jl. Scientia Boulevard, Gading Serpong
Tangerang, Banten-15811, Indonesia

Telp: +62-21.5422.0808
Fax: +62-21.5422.0800
Email: [email protected]

Stay Connected With Us

© Copyright 2020 - Department of Electrical Engineering Faculty of Engineering and Informatics Universitas Multimedia Nusantara. Designed by AnyWay.